Dahlan Store Ikuti Event Kajian Sakinah PCM Krembangan


Surabaya, Dahlan News - Majelis Tabligh Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Krembangan Surabaya mengadakan Kajian Sakinah yang mengangkat tema Penyakit Jiwa Dalam Islam oleh Ustadz Dr Mundakir SKep Ns MKep FISQua (Rektor Universitas Muhammadiyah Surabaya). ada Ahad (2/2/2025)

Kegiatan yang di adakan di Masjid At Taqwa Dupak Bangunsari ini dihadiri oleh Pimpinan Cabang, Majelis, Ranting, Ortom, Aum, warga Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah serta beberapa UMKM binaan Majelis Ekonomi.

Di tengah dinamika perekonomian yang terus berubah, sektor Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) menunjukkan ketangguhannya. Para pelaku UMKM, dengan semangat kewirausahaan yang tinggi, terus berinovasi dan beradaptasi untuk menghadapi berbagai tantangan.

Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) adalah unit usaha yang memiliki peran penting dalam perekonomian Indonesia. UMKM berkontribusi signifikan terhadap penyerapan tenaga kerja, peningkatan pendapatan masyarakat, dan pertumbuhan ekonomi secara keseluruhan.

Dalam Kajian Sakinah yang diselenggarakan oleh Majelis Tabligh PCM Krembangan ini dihadiri oleh beberapa UMKM salah satunya yakni Dahlan Store. Usaha Ekonomi Produktif Panti Asuhan Muhammadiyah KH. Achmad Dahlan.

UMKM Dahlan Store melayani jasa percetakan dan advertising dengan alamat toko Jl. Tambak Asri No. 202 Surabaya. Spiritnya adalah mengembangkan jasa percetakan untuk memenuhi kebutuhan PCM Krembangan. Ujar Haris Maulana, Koordinator Dahlan Store.

UMKM di Indonesia akan menjadi kuat jika terus berinovasi dan mempunyai jiwa enterpreneur agar bisa bersaing dan tetap eksis dalam mengembangkannya. (Wahid)

Komentar